#footer-coloumn-baru {clear:both;} .footer-column {padding:10px};

Selasa, 01 November 2011

MENGATASI CINTA

Langkah Pertama Cara Mengatasi Masalah Cinta

Ada Apa Dengan Cinta?

 Berbicara tentang Cara Mengatasi Masalah Cinta, maka langkah pertamanya ialah kita harus mengerti dulu definisi cinta. Banyak sekali definisi cinta yang bisa Anda dapatkan dari berbagai sumber, tetapi saya akan jelaskan definisi cinta dari ulama terkemuka yang pasti terpercaya, yaitu Imam Ghazali.

Cinta adalah suatu kecendrungan terhadap sesuatu yang memberikan manfaat. -Al Ghazali

Kita sedang membahas mengatasi masalah cinta. Memangnya ada apa dengan cinta? Bukankah cinta itu suci dan agung? Justru karena anggapan cinta itu suci dan agung, maka banyak orang yang mengikuti secara mutlak apa yang (dia pikir) datang dari cinta. Inilah masalah utama dengan cinta, saat kita tertawan oleh cinta yang salah, oleh cinta yang tidak semestinya.
Ya, cinta akan menjadikan diri Anda tawanan apa yang Anda cintai. Prosesnya seperti apa yang dijelaskan oleh Ibnul Qayyim:
  • berawallah hubungan antara hati dengan apa yang dilihat-nya.
  • Lalu hubungan itu menguat sehingga menjadi kerinduan yang tertuang ke segenap sisi hati.
  • Kerinduan itu pun menguat hingga menjadi gharam (cinta membara), seperti gharim (orang yang berpiutang) yang tak pernah meninggalkan gharim-nya (orang yang berhutang padanya).
  • Lalu gharam itu pun menguat hingga menjadi Hsyq, yaitu cinta yang berlebihan.
  • Lalu ia pula menguat hingga menjadi syaghaf, yaitu cinta yang sampai menukik tajam dan menyatu dengan hati.
  • Kemudian ia ju-ga menguat hingga menjadi tatayyum, yakni penyembahan.
  • Ia menyembah cinta, hatinya pun kemudian menjadi hamba bagi orang yang ia tidak layak menjadi hambanya.

0 komentar:

Posting Komentar

CEK RESI

Jadwal Sholat dalam satu bulan

jadwal-sholat